Resep Masak ‘Kangkung Telur Puyuh’ Enak Pol Bikin Clamitan :)

oleh -116 Dilihat
oleh
Resep Masak 'Kangkung Telur Puyuh' Enak Pol Bikin Clamitan :)
Kangkung Telur Puyuh

Radar Ampera – Bagi sebagian orang, memasak memang hal yang cukup mudah. Selain memang mereka senang memasak dan memiliki kemampuan memasak yang cukup baik, mereka juga pandai dalam memadukan setiap masakan sehingga menjadi sajian yang lezat. Namun ada pula yang tidak bisa memasak, sehingga mereka harus belajar dan melihat resep-resep yang mudah diikuti.

Nah bagi kamu yang sekarang ini sedang ingin mencoba membuat makanan lezat namun nggak ribet, kamu bisa mencoba beberapa jenis masakan sederhana ini. Selain bahan-bahannya yang mudah didapat, Kamu juga dengan mudah mengaplikasikannya, terlebih bagi kamu yang masih pemula.

Nah seperti apa resepnya? Berikut lansiran Radar Ampera dari berbagai sumber.

Resep Masak Kangkung Telur Puyuh

Bahan-bahan:

  • 1 ikat besar kangkung petiki
  • 15 butir telur puyuh rebus kupas
  • 1/2 buah bawang bombay rajang
  • 3 butir bawang putih cincang halus
  • 2 sdm tauco asin
  • 1 sdm saus tiram
  • Kecap asin sesuai selera
  • Kecap manis sesuai selera
  • Kaldu jamur bubuk sesuai selera
  • 1 sdt merica hitam tumbuk
  • 1 gelas air
  • larutan 1 sdt tepung maizena + sedikit air
  • minyak untuk menumis

Cara membuat:

  1. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga wangi. Masukkan tauco disusul saus tiram, kecap asin, kecap manis, kaldu bubuk dan merica
  2. Masukkan kangkung tumis hingga layu lalu tuang air, jika sudah mendidih masukkan telur puyuh.
  3. Tuangkan larutan tepung maizena sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga mengental. Koreksi rasa. Jika sudah matang matikan api. Angkat dan sajikan segera. [*]

No More Posts Available.

No more pages to load.